Cara Mengaktifkan Dark Mode di iPhone, Android, dan Laptop

Dark mode atau mode gelap saat ini menjadi tren baru di kalangan pecinta gadget. Hampir semua orang mencari tahu bagaimana cara mengaktifkan dark mode di perangkat mereka.

Cara Mengaktifkan Dark Mode

Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah perangkat yang digunakan.

Untuk mengaktifkan dark mode atau mode gelap, kamu harus memiliki perangkat dengan iOS 13 dan ke atas. Untuk perangkat Android, kamu harus memiliki smartphone atau tablet dengan Android 10 dan ke atas.

Beberapa perangkat Android, seperti Samsung S10 memiliki fitur dark mode tersendiri yang bisa aktif di Android 9 Pie. Penjelasan lengkap akan dibahas di bagian selanjutnya.

Kamu juga bisa mengaktifkan mode gelap di laptop atau komputer Windows dan Mac. Asalkan kamu sudah mengupdate ke sistem operasi terbaru.

Cara Mengaktifkan Dark Mode di iOS

Apple menyediakan beberapa pilihan pengaturan untuk mengaktifkan dark mode atau mode gelap di iPhone dan iPad.

Pertama, kamu bisa membuka Settings. Lalu pilih “Display & Brightness”.

Kamu bisa langsung memilih mode light atau mode gelap secara manual. Kamu juga bisa mengatur dark mode agar bisa aktif secara otomatis.

Di iOS, fitur dark mode bisa otomatis aktif saat matahari terbenam hingga matahari terbit. Selain itu, kamu juga bisa mengatur jadwal dark mode sesuai keinginan.

Cara kedua untuk mengaktifkan mode gelap di iOS adalah melalui Control Centre. Tekan dan tahan slider brightness, tombol dark mode ada di bagian kiri bawah.

Kamu juga bisa mengedit tombol dark mode agar muncul langsung di Control Centre. Buka menu Settings, pilih Control Centre, lalu pilih Customize Controls. Di bagian More Controls, pilih opsi dark mode. Tekan tombol plus untuk menambahkan tombol dark mode ke Control Centre.

Satu hal yang perlu diingat, saat dark mode diaktifkan, tidak semua aplikasi bisa akan berubah secara otomatis. Beberapa aplikasi seperti Instagram atau Twitter akan berubah otomatis mengikuti pengaturan dark mode iPhone. Beberapa aplikasi lainnya harus diaktifkan secara manual. Kamu bisa mengaktifkan mode gelap di pengaturan setiap aplikasi tersebut.

Cara Mengaktifkan Dark Mode di Android

Kamu bisa mengaktifkan mode gelap di Android melalui beberapa cara.

Cara pertama adalah melalui menu Settings. Cari menu Display, lalu tekan tombol di opsi “Dark theme” untuk mengaktifkan dark mode.

Cara kedua adalah melalui Quick settings. Geser ke bawah dari bagian atas layar untuk membuka panel notifikasi, lalu geser ke bawah lagi untuk mengakses quick settings. Tekan tombol Dark theme untuk mengaktifkan mode gelap Android.

Menu quick settings bisa kamu atur dengan menekan ikon pensil di bagian kiri bawah. Kamu bisa menempatkan tombol dark mode di mana saja sesuai keinginan.

Sayangnya di Android 10 saat ini belum tersedia pilihan untuk mengaktifkan dark mode secara otomatis. Semoga Google secepatnya memberikan update agar pengguna bisa mengatur dark mode dengan lebih leluasa.

Sama seperti di iOS, tidak semua aplikasi Android bisa otomatis beralih ke mode gelap. Kamu harus mencari pengaturan dark mode di setiap aplikasi yang ingin kamu atur.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, beberapa perangkat dengan Android 9 Pie memiliki pengaturan dark mode tersendiri.

Kamu bisa mengaktifkan dark mode di perangkat tersebut dengan menekan tombol dark mode yang biasanya ada di quick settings atau menu Settings – Display.

Cara Mengaktifkan Dark Mode di Windows dan Mac

Selain smartphone atau tablet, kini laptop dan komputer juga sudah mendukung fitur dark mode. Kamu harus memiliki laptop atau komputer dengan OS Windows 10 versi 1607 dan ke atas atau macOS Mojave dan ke atas.

Bagi pengguna Windows, mode gelap hadir sebagai Anniversary update di tahun 2016. Jadi, sebagian besar pengguna Windows seharusnya bisa mengaktifkan dark mode di laptop atau komputer mereka.

Di Windows, kamu bisa mengaktifkan dark mode melalui menu Settings, lalu pilih Personalization, klik di opsi Colours. Pilih opsi Dark untuk mengaktifkan dark mode Windows. Setelah aktif, layar Windows akan bernuansa gelap.

Di macOS, kamu bisa mengaktifkan dark mode melalui menu Settings, pilih General, lalu pilih Dark di opsi Appearance.

Sama seperti di smartphone atau tablet, saat fitur dark mode diaktifkan, tidak semua program di Windows atau Mac bisa beralih secara otomatis.

Nah, itu dia tutorial cara mengaktifkan dark mode atau mode gelap di iOS (iPhone, iPad), Android, dan laptop (Windows, Mac).

Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa share artikel ini dan tinggalkan pesan di kolom komentar di bawah.

2 Comments

Leave a Reply