Review SmartphoneKumpulan lengkap review smartphone Indonesia

Vienna, BlackBerry Android Kedua

Setelah kemunculan Blackberry Priv, BlackBerry dikabarkan akan kembali memproduksi smartphone berbasis OS Android yang kedua. Bocoran tersebut didapat dari situs CrackBerry yang sudah menampilkan desain dan wujud smartphone Blackberry Vienna. Vienna dipoles dengan beragam pilihan warna, di antaranya hitam, merah, biru dan perak.

blackberry android vienna

Hal yang sama juga dikatakan oleh CEO Blackberry John Chen pada Fox Business News, dikutip dari Digital Trends (13/11/2015),  dia mengatakan  bahwa Perusahaannya sedang membuat seri terbaru lanjutan Blackberry Priv yang harganya lebih murah dibandingkan Blackberry Priv. Secara kesuluruhan desainnya seperti gabungan antara Blackberry Priv dan Blackberry Q5. Dimana ia mengusung layar touchscreen dan keyboard QWERTY khas HP Blackberry.

blackberry android vienna

Dalam penampakan desainnya,Vienna memiliki desain hampir sama dengan produk Blackberry lainnya yang mengandalkan keyboard QWERTY. Fitur khusus yang akan ditanamkan di BlacBerry Vienna adalah adanaya tombol navigasi fisik, serta kamera depan dan kamera belakang yang menggunakan LED Flash.

Hal yang lebih menarik adalah dari sisi bahan yang akan digunakan Blackberry Vienna. Material metal akan digunakan untuk menambah kesan mewah dan kokoh di Vienna. Peletakan tombol volume dan power ada di sisi kanan. Di bagian depan, tepatnya di atas tombol QWERTY, akan ditemukan 3 tombol khas smartphone Android, yaitu tombol Menu, Back, dan Home. Sedangkan di sisi bagian kirinya disematkan slot kartu Micro SD dan SIM Card. Untuk spesifikasi jaringan, belum diperoleh kabar apakah Vienna sudah mendukung 4G LTE atau dual SIM.

Baca Juga:  Google Pixel 4 Segera Rilis, Cek Harga dan Spesifikasi

Rumor berikutnya dikatakan bahwa Vienna akan dilengkapi dengan 2 speaker mono yang akan diposisikan di bagian depan dan belakang. Hal ini sudah pasti akan menambah kesan “garang” di smartphone Android produksi BlackBerry ini.

Belum dapat dipastikan versi Android mana yang akan diselipkan di Vienna. Apakah masih menggunakan Android Lollipop, atau akan langsung menggunakan Android Marshmallow. Fitur khusus yang akan dimiliki Vienna adalah dibekali BlackBerry Suite yang merupakan fitur keamanan yang menjadi andalan smartphone BlackBerry Android dan tidak dimiliki smartphone Android lain.

Rumor yang beredar baru mengidentifikasi tampilan luar dan desain BlacBerry Vienna. Belum ada konfirmasi resmi dari pihak BlackBerry tentang spesifikasi detail dari Vienna. Jadi, ditunggu saja peluncuran resmi BlackBerry Android terbaru Vienna.

Kemunculan rumor ini semakin menguatkan opini beberapa pihak bahwa BlackBerry sedang bersungguh-sungguh mengembangkan sistem operasi besutan Google tersebut. Dan kemungkinan besar BlackBerry akan meniggalkan OS buatannya sendiri.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *