10 Tips Baterai iPhone Awet Seharian

Tips Baterai iPhone Awet

10 Tips Baterai iPhone Awet Seharian – Kualitas baterai iPhone tidak diragukan lagi kekuatan dan ketahanannya. Akan tetapi seiring berjalan waktu, kapasitas dan kemampuan baterai tersebut akan berkurang.

Jika dulu pengguna iPhone biasanya mengganti model iPhone mereka setiap dua tahun sekali, sekarang mereka menggantinya setiap tiga hingga lima tahun sekali. Jadi wajar jika kesehatan baterai berkurang hingga lebih dari 20% dalam tiga tahun.

Berikut adalah tips baterai iPhone awet seharian atau saat kamu tidak bisa melakukan charging.

Tips Baterai iPhone Awet Pertama: Aktifkan mode Low Power

Cara yang paling efektif untuk menjaga kesehatan baterai iPhone adalah dengan mengaktifkan mode Low Power. Caranya cukup mudah, buka Settings – Battery lalu aktfikan Low Power Mode. Seperti dijelaskan Apple, mode Low Power mengurangi aktivitas di background seperti download dan fetch email.

Kamu juga bisa menambahkan menu Low Power Mode ke Control Center. Buka Settings – Control Panel. Lalu pilih Customize Controls dan pilih Low Power Mode hingga berubah menjadi hijau.

Minimalisir Penggunaan GPS

Saat ini semua aplikasi sangat banyak meminta data melalui ponsel yang kita gunakan. Beberapa aplikasi bahkan sangat aktif meminta data lokasi melalui fitur GPS. Hal ini mengakibatkan konsumsi baterai yang lebih boros.

Solusi terbaik yang bisa kita lakukan adalah dengan memastikan sebuah aplikasi hanya melakukan tracking lokasi saat aplikasi tersebut dibuka dan digunakan. Caranya cukup mudah, buka Settings – Privacy – Location Services. Pilih aplikasi yang mau disetting dan pastikan tracking lokasi hanya saat aplikasi digunakan.

Aktifkan Dark Mode

Dark Mode bagi sebagian pengguna mungkin bukan hal yang terlalu berpengaruh signifikan, akan tetapi tetap merupakan pilihan yang menjadikan tampilan iPhone menjadi lebih indah. Selain itu, dengan mengaktifkan Dark Mode, kita juga bisa menghemat penggunaan baterai. Dark Mode sendiri berdasarkan hasil studi, mampu meningkatkan daya tahan baterai hingga 30%.

Untuk mengaktifkan dark mode, buka Settings – Display & Brightness lalu pilih opsi Dark.

Optimize Battery Charging

Tips baterai iPhone awet seharian berikutnya adalah dengan fitur Optimized Battery Charging. Fitur ini dikenalkan mulai dari iOS 13 yang dirancang untuk mengurangi waktu yang digunakan untuk mengisi ulang baterai iPhone hingga kondisi full charged. Hal ini bisa membantu baterai menjadi lebih awet.

Saat fitur ini diaktifkan, iPhone akan menunda proses charging saat mencapai 80%. iPhone mampu mempelajari kebiasaan charging yang kita lakukan setiap hari, sehingga fitur Optimized Battery Charging hanya akan aktif saat iPhone memperkirakan akan dihubungkan dengan charger untuk waktu yang lama.

Kamu bisa mengaktifkan fitur ini dengan membuka Settings – Battery – Battery Health – pilih On di opsi Optimized Battery Charging.

Tips Baterai iPhone Tahan Lama: Non-aktifkan “Hey Siri”

Fitur “Hey Siri” yang ada di iPhone merupakan sesuatu yang sangat bermanfaat. Akan tetapi dengan aktifnya fitur Siri tersebut, iPhone menjadi berada di dalam kondisi aktif dan stand by mendengarkan. Hal ini bisa menjadi penyebab konsumsi daya baterai yang lebih besar.

Kamu bisa menon-aktifkan fitur Hey Siri melalui Settings – Siri & Search dan matikan opsi “Listen for ‘Hey Siri”. Dalam posisi off tersebut, kita masih menggunakan fitur Siri. Akan tetapi tidak bisa melakukan perintah dengan mengucapkan “Hey Siri”.

Matikan Background App Refresh

Cara lain agar baterai iPhone awet seharian adalah dengan mematikan fitur Background App Refresh. Hanya saja dengan mematikan fitur itu, aplikasi yang kita miliki tidak bisa melakukan refresh konten saat berjalan di background.

Jika kamu berada di situasi menjaga iPhone agar tidak ngedrop, cara ini sangat efektif untuk dilakukan. Cukup buka menu Settings – General – Background App Refresh lalu tekan hingga posisi Off. Kamu juga bisa memilih aplikasi mana saja yang ingin diaktifkan fitur Background App Refresh.

Turunkan Level Brightness Layar iPhone

Sama seperti Dark Mode, menurunkan tingkat kecerahan layar iPhone mampu menjadikan baterai lebih awet seharian. Apa lagi untuk tipe iPhone terbaru, dengan level brightness di angka 40% saja, layar masih terlihat sangat jelas. Tingkat brightness layar bisa kamu atur melalui Control Center.

Restart iPhone – Membuat baterai iPhone lebih awet

Dengan melakukan proses restart, semua proses background akan dimatikan. Untuk merestart iPhone, kamu bisa menekan bersamaan tombol power dan volume atas. Tunggu beberapa detik hingga layar iPhone benar-benar mati, lalu tekan kembali dan tahan tombol Power hingga muncul logo Apple di layar.

Atur Auto Lock

iPhone memiliki pengaturan di mana dalam beberapa menit tidak aktif, layar akan terkunci otomatis. Semakin singkat jeda waktu yang kita atur, semakin berguna bagi daya tahan baterai.

Untuk mengatur jeda waktu yang kamu butuhkan, buka Settings – Display & Brightness – Auto-Lock.

Demikian 10 tips yang bisa kamu coba lakukan agar baterai iPhone awet seharian.

Leave a Reply